Contoh Notulen

PT SINAR BEAUTY
Jalan Raya Gatot Subroto 20 Jakarta Selatan

Telp ( 021 ) 7998888 Fax ( 021 ) 78866666


RAPAT PEMBAHASAN AKIBAT PENURUNAN OMZET

Jakarta Selatan, 9 April 2011


Tempat             : Metting Room II

Waktu              : 08.30 Wib

Pimpinan          : Yusna Wati, SE

Sekretaris         : Triana Astuti

Peserta             : 5 Orang

Hadir                : 5 Orang ( Daftar hadir terlampir )

Tidak hadir       : –

Agenda rapat

  1. Pembukaan
  2. Pengarahan dari Pimpinan
  3. Pembahasan dan Tanya Jawab
  4. Penutup

Risalah Rapat   :

Pembukaan

Rapat dibuka tepat pukul 08.30 Wib

Pengarahan pemimpin rapat, ibu Yusna Wati, SE

  1. Rapat pada kesempatan pagi ini sangat penting bagi kemajuan usaha kita, karena setelah di konfirmasi pada laporan bulanan ternyata omzet penjualan produk cosmetic kita mengalami penurunan dari tahun sebelumnya.
  2. Oleh karena itu saya meminta Saudara sekalian dapat memberikan informasi dan masukan bagaimana cara terbaik meningkatkan kembali penjualan produk kita tersebut.
  3. Agar omzet penjualan kembali stabil. Silahkan memberikan tanggapan atau usulan unutuk meningkatkan kembali usaha kita.

Pembahasan Tanya Jawab

  1. Ibu Butri Ningsih, Kepala cabang pemasaran wilayah Jogjakarta berpendapat bahwa penurunan omzet dikarenakan oleh kesalahan dan kekurangan dalam pemasaran dan kuran dikenalnya oleh masyarakat / khalayak umum sehingga memerlukan media agar produk lebih dikenal.
  2. Ibu Ratna Sari kepala cabang pemasaran wilayah Cirebon mengusulkan pemasaran produk dilakukan dengan sytem kredit. Karena penurunan omzet dikarenakan oleh persaingan produk yang sangat ketat.
  3. Ibu Ratmanita kepala cabang pemasaran wilayah Jakarta berpendapat jika produk dipasarkan dengan system pembayaran Kredit maka pelanggan akan sulit ditagih pada saat pembayaran.
  4. Ibu Iqlima kepala cabang pemasaran wilayah Bandung berpendapat bahwa pelayanan yang diberikan terhadap masyarakat kurang memuaskan dan perlu mengubah sytem pemasaran dengan member diskon dan mempromosikan keunggulan produk yang ditawarkan secara besar – besaran sehingga menarik perhatian dan dapat mengembalikan konsumen yang telah kurang saat ini.
  5. Ibu Veronica kepala cabang pemasaran Medan berpendapat setuju dengan pemberian diskon kepada pelanggan dan memperlihatkan kembali mutu dan kualitas dari produk yang akan dipasarkan.

Pemimpin rapat dari semua Argumen berpendapat tersebut dapat disimpulkan  :

  1. Meningkatkan mutu dan merubah syetem pemasaran
  2. Memberikan pelayanan yang baik bagi pelanggan

Penutup

Rapat ditutp tepat pukul 10.00 Wib

Jakarta, 9 April 2011

Mengetahui,

                             Pimpinan                                    Sekretaris

Yusna Wati SE                           Triana Astuti


3 thoughts on “Contoh Notulen

Tinggalkan Balasan ke Yohansli Noya Batalkan balasan